
Menutup rangkaian kegiatan pengenalan mahasiswa baru, Program Studi Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak (TRPL) UGM menggelar acara BOOST (Bonding Over Outstanding Software Talents) pada Desember 2024. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari satu malam sebagai bentuk refleksi perjalanan awal mahasiswa dalam menempuh dunia perkuliahan.
BOOST dirancang khusus untuk membangun koneksi yang lebih erat antar mahasiswa baru setelah melewati masa adaptasi akademik. Melalui aktivitas kelompok, diskusi reflektif, dan permainan interaktif, mahasiswa diajak untuk menguatkan rasa kebersamaan dan membangun kepercayaan satu sama lain.
Fokus utama dari BOOST adalah mempererat persaudaraan dan kekeluargaan antar mahasiswa TRPL. Tidak hanya menjadi ajang bonding, acara ini juga menjadi momen penting dalam menentukan arah kepemimpinan angkatan melalui pemilihan Ketua Angkatan. Proses demokratis ini menjadi simbol partisipasi aktif sekaligus bentuk rasa memiliki terhadap komunitas TRPL.
Dengan mengikuti BOOST, mahasiswa baru diharapkan tidak hanya lebih percaya diri dan solid sebagai satu angkatan, tetapi juga siap menghadapi tantangan ke depan sebagai bagian dari keluarga besar TRPL. BOOST menjadi pengingat bahwa perjalanan akademik tak hanya soal belajar, tapi juga soal tumbuh bersama.